fbpx

Appsku Aplikasi Indonesia

Ayo Ikutan! Acara Campuspreneur #2 UMBY untuk Menumbuhkan Minat Wirausaha pada Mahasiswa

Campuspreuneur #2 - UMBY. Sumber: Dokumentasi Pribadi

Table of Contents

YOGYAKARTA – Ayo ikuti kegiatan inspiratif Campuspreneur #2 Universitas Mercu Buana Yogyakarta yang bertujuan untuk menumbuhkan minat wirausaha pada mahasiswa. Acara ini adalah bagian dari program Inkubator Bisnis UMBY yang bertujuan membangun jiwa kewirausahaan di kalangan mahasiswa.

Kegiatan ini juga merupakan bagian dari persiapan menyambut Hari UMKM Nasional 2024 yang diselenggarakan setiap tanggal 12 Agustus. Mengusung tema Kartini Preuner “Literasi Keuangan & Emansipasi Wanita dalam Pengembangan UMKM di Indonesia” memberikan peluang bagi mahasiswa untuk mempersiapkan minat dan jiwa wirausaha mereka dan memberikan kontribusi yang positif.

Dengan serangkaian kegiatan yang diawali dengan seremonial MOU dan sharing session yang salah satunya akan diisi oleh Denny Aries selaku Founder sekaligus CEO PT Appsku Aplikasi Indonesia. Dengan diselenggarakannya acara ini diharapkan mahasiswa dapat mengembangkan keterampilan bisnis mereka.

Acara ini akan diselenggarakan pada Selasa, 23 April 2024, pukul 12.30 WIB di Ruang Auditorium Kampus 3 Universitas Mercu Buana Yogyakarta.

Kegiatan dalam menumbuhkan minat wirausaha pada berbagai kalangan ini bisa bisa diikuti baik oleh mahasiswa atau pelaku UMKM. Informasi lebih lanjut bisa Anda dapatkan dengan menghubungi narahubung 0882-2506-1098 atau langsung daftar sebagai peserta klik disini.

Baca juga: Peresmian Rumah AKU Wadah Baru Pertumbuhan UMKM di Yogyakarta

Informasi terkait produk, acara, dan event lainnya mengenai PT Appsku Aplikasi Indonesia bisa Anda dapatkan langsung dengan mengunjungi website disini atau ikuti sosial media kami di Instagram dan Facebook.

Untuk membahas lebih lanjut mengenai seluruh produk untuk menunjang berbagai jenis bisnis Anda, hubungi customer service kami di sini untuk memulai diskusi!

Baca juga: 11 Cara Memberi Diskon Produk Anti Rugi dan Dijamin Tetap Untung